Pasar Komoditi Agro Bisnis Indonesia

Tuesday, March 31, 2015

Penipuan, Ternak Makan Batang Pisang Bisa Gemuk

Praktek promosi yang bombastis tanpa mengenal kaidah sebenarnya telah memakan tak sedikit korban dari kalangan konsumen menjadi kelinci percobaan produk yang ditawarkan, baik produk herbal, makanan dan minuman, nutrisi ternak, dan obat-obatan. Jika mencari kesalahan akan tertuju kepada para pemasar, akan tetapi jika dicermati baik penjual dan pembeli memiliki prilaku yang sama karena mudah percaya dengan berbagai penawaran. Salah satu contoh adalah produk kecantikan yang akan membuat wanita berkulit putih dengan menghadirkan bintang iklan berkulit putih, sekilas konsumen memahami putihnya kulit bintang iklan karena pemakaian produk pemutih yang menipu, padahal memang dari sananya sudah berkulit putih.

Dalam dunia pertanian juga demikian, beberapa produk yang sudah kami coba ternyata tidak sesuai penawaran, hal ini terjadi karena penawaran yang berlebihan atau kurang tepatnya takaran penggunaan, wajar saja karena semua orang menghendaki cara instan untuk mendapatkan hasil dengan cepat. Dari pengalaman ini muncul sebuah diskusi ringan dengan beberapa orang yang kami temui dari para pelaku usaha bidang pertanian dan peternakan yang mengeluhkan produk sarana produksi berkualitas rendah, salah satunya adalah produk yang bisa membuat ternak menjadi gemuk, akan tetapi malah membuat ternak mencret atau diare setelah mengkonsumsi produk nutri ternak alami, atau ternak kembung setelah mengkonsumsi pakan fermentasi. lebih mengherankan lagi ternak bisa gemuk setelah diberi makan gedebong/batang pisang. 
Sebagian mereka mengatakan bahwa kami para petani dan peternak jangan dijadikan kelinci percobaan, mana mungkin batang pisang bisa menggemukkan ternak padahal batang pisang tidak memiliki nutrisi, ini hanya akal-akalan saja. Setelah ditelusuri dari campuran pakan ternak yang digunakan dalam fermentasi terdiri dari beberapa bahan bernutrisi tinggi, sedangkan batang pisang sebagai tambahan bukan inti. Sebagian mereka mengatakan ini suatu penipuan jika batang pisang bisa menggemukkan ternak. Lalu bagaimana dengan Anda, masihkah percaya batang pisang bisa menggemukkan ternak?
Diskusikan dengan kami di sini untuk menemukan solusi dan jawaban yang benar tentang teori batang pisang bisa menggemukkan ternak agar para peternak mendapatkan informasi yang benar tentang budidaya.

http://herbamart.blogspot.com/2011/10/membuat-pakan-ternak-pengganti.html
http://herbamart.blogspot.com/2011/11/membuat-pakan-alami-untuk-peternakan.html
http://herbamart.blogspot.com/2011/11/rumput-pakan-alternatif-peternakan.html

http://herbamart.blogspot.com/2011/06/beternak-marmut.html

http://herbamart.blogspot.com/2015/03/membuat-pakan-ternak-dari-kotoran-hewan.html
http://herbamart.blogspot.com/2014/11/pakan-ternak-alternatif-disaat-krisis.html
http://herbamart.blogspot.com/2014/04/membuat-pakan-ternak-alternatif-murah.html
http://herbamart.blogspot.com/2011/11/silase-pakan-ternak-alternatif-disaat.html
http://herbamart.blogspot.com/2011/11/probiotik-multi-guna-untuk-peternakan.html
 http://herbamart.blogspot.com/2010/11/perikanan-probiotik.html
http://herbamart.blogspot.com/2010/11/perikanan-organik-bisa-mencegah.html

0 komentar:

Post a Comment


Ada banyak hal yang ingin kami sampaikan, akan tetapi kami tidak mengetahui kebutuhan Anda.
Silahkan berikan komentar di sini barangkali kami bisa memberi solusi.
Terimakasih