Pasar Komoditi Agro Bisnis Indonesia

Friday, March 20, 2015

Membuat Pakan Ternak Dari Kotoran Hewan

Binatang ternak diciptakan Allah subhanahu wa ta’ala memang untuk kebutuhan manusia agar terjaga kelangsungan hidup mereka, karena tanpa peternakan hampir semua hewan yang bermanfaat akan punah dan tidak mengalami perkembangan, salah satunya adalah tehnik kloning embrio atau rekayasa genetik untuk menghasilkan spesies baru dengan hasil produksi peternakan yang maksimal guna mencukupi kebutuhan hidup manusia.
Hewan secara alamiah hidup dihabitat aslinya mengalami berbagai permasalahan hukum alam tanpa keadilan karena yang kuat akan memangsa yang lemah, walaupun demikian Allah Subhanahu wa ta’ala telah menciptakan makhluk secara sempurna, yaitu memberikan naluri penyelamatan ketika tertimpa bencana baik dalam bentuk kemampuan pertahanan diri ataupun kamuflase untuk mencegah penyerang. Untuk itulah manusia yang diberi kelebihan akal telah mengubah cara hidup hewan untuk memudahkan pemanfaatannya, selain untuk dilestarikan juga dimanfaatkan sebagai bahan makanan dan industri dengan tehnik peternakan yang membutuhkan tehnologi tersendiri untuk mencapai hasil yang maksimal.
Salah satu kendala dalam budidaya ternak adalah pakan, karena untuk mencukupi kebutuhan pakan peternak harus menggantikan kebutuhan hewan sebagaimana dihabitat aslinya. Pembelajaran tehnik peternakan semakin berkembang mengikuti kebutuhan dan kondisi jaman yang semakin tipis sumber bahan pakan bagi ternak sehingga ditemukan berbagai cara memberi pakan ternak dan cara merancang ransum pakan ternak dengan kandungan gizi dan nutrisi tinggi. Salah satunya adalah memanfaatkan kotoran hewan sebagai bahan makanan ternak alternatif untuk ayam, ikan, kambing, sapi, kalkun, angsa, itik, kelinci, marmut, dan lain-lain.
Proses pembuatan pakan ternak alternatif menggunakan kotoran hewan ternyata tidak sulit karena beberapa jenis hewan memiliki sifat rakus dan tidak bisa membedakan makanan yang bersih dan kotor, terlebih lagi jika sudah dicampur sehingga sifat kebodohan hewan yang satu ini dimanfaatkan sebagai bahan penelitian pembuatan pakan ternak alternatif untuk memenuhi kebutuhan pakan ternak di saat krisis, tak heran jika saat ini banyak tehnik pengolahan pakan ternak alternatif berbasis/bahan dasar kotoran hewan. Beberapa peternak yang pernah saya temui menggunakan tehnik fermentasi kotoran hewan dicampur beberapa bahan pendukung seperti starter untuk mengaktifkan mikroba pengurai atau membangkitkan jasad renik yang bermanfaat bagi ternak, salah satunya adalah belatung dalam proses fermentasi kotoran hewan sebagai bahan makanan ternak alternatif. Sehingga dengan demikian tak ada yang terbuang disekitar kandang baik kotoran, sisa makanan, dan urine, ditambah lagi bau kotoran ternak hilang karena pemanfaatan limbah peternakan diolah menjadi pakan ternak alternatif.
http://herbamart.blogspot.com/2015/03/penipuan-ternak-makan-batang-pisang.html

0 komentar:

Post a Comment


Ada banyak hal yang ingin kami sampaikan, akan tetapi kami tidak mengetahui kebutuhan Anda.
Silahkan berikan komentar di sini barangkali kami bisa memberi solusi.
Terimakasih