Pasar Komoditi Agro Bisnis Indonesia

Monday, November 29, 2010

Perikanan Probiotik

Perikanan probiotik adalah sebuah metode baru dalam tehnik budidaya ikan dengan mengaktifkan ekosistem kehidupan di dalam kolam melalui perantara micro organisme penumbuh plankton yang merupakan pakan tambahan bagi ikan dan meningkatkan hasil panen.
Dengan metode ini panen lebih cepat dan menghemat pakan dengan pertumbuhan plankton sebagai makanan tambahan dan pakan alternative di dalam kolam. Metode ini mulai banyak digunakan dibeberapa perternak ikan yang dikelola oleh teman-teman kami dan mampu memberikan hasil yang maksimal dengan kualitas hasil panen yang baik dan bermutu, dari pengalaman kami dengan menebar benih lele sekitar 600 ekor di kolam berukuran 3X4 M dengan menggunakan bibit usia 57 mampu dipanen kurang dari 2 bulan. Sedangkan untuk pembibitan jumlah pakan yang biasanya menggunakan cacing sutra 100 gelas cukup menggunakan 40 gelas saja.
Kelebihan dari metode perikanan probiotik ini adalah air tidak perlu diganti, air kolam tidak bau karena kotoran ikan cepat terurai oleh probiotik, hampir tidak ada ikan yang mati, jumlah ikan bisa dipadatkan menjadi 2 kali lipat dari metode biasa, menghemat pakan, ikan tidak terlalu amis, daging kenyal dan gurih, dan ketika digoreng tidak menyusut.
Penggunaan probiotik seharga Rp. 150.000/liter ini bisa digunakan untuk ikan bersisik seperti gurame, nila, mujahir, dan lain-lain dengan aplikasi yang sedikit berbeda untuk budidaya lele.
Bagi anda yang berminat untuk mengembangkan metode perikanan organic kami siap membantu anda, silahkan hubungi kontak kami.

0 komentar:

Post a Comment


Ada banyak hal yang ingin kami sampaikan, akan tetapi kami tidak mengetahui kebutuhan Anda.
Silahkan berikan komentar di sini barangkali kami bisa memberi solusi.
Terimakasih