Pasar Komoditi Agro Bisnis Indonesia

Saturday, October 8, 2016

Jual Bibit Tanaman Sayuran Pepaya Jepang

Pepaya jepang, jenis sayuran yang banyak dibudidayakan petani karena memiliki peluang bisnis cukup menjanjikan karena jenis tanaman ini bisa dikembangbiakkan diberbagai lahan basah ataupun kering dengan sedikit perlakuan agar syarat tumbuh tanaman pepaya jepang tercukupi secara sempurna.
Cara perbanyakan tanaman pepaya jepang cukup mudah, dengan cara stek batang tanaman ini cepat berkembang biak karena hampir setiap mata tunas akan menghasilkan tunas baru. Begitu mudahnya tanaman ini tumbuh sehingga bisa dibudidayakan secara hidroponik.
Cara budidaya tanaman pepaya jepang secara hidroponik cukup dengan memotong batang tanaman kemudian rendam dalam air bersih hingga muncul akar dan tunas, jika tanaman sudah sempurna barulah diberikan pupuk daun.
Tanaman pepaya jepang tidak berkembang biak menggunakan biji atau akar, akan tetapi melalui tunas dan stek jika cara budidaya tanaman pepaya jepang dengan cara rekayasa. Akan tetapi secara alami tanaman ini akan tumbuh lebat dengan banyaknya tunas yang muncul sehingga akan menyebabkan bagian batang patah dan rubuh. Dari batang yang rubuh dan menyentuk media tumbuh seperti tanah dan air inilah tanaman pepaya jepang akan berkembang biak.
Secara umum petani membudidayakan pepaya jepang dilahan khusus karena akan dimanfaatkan hasil tanaman ini berupa daun sebagai bahan pangan berupa sayuran sehingga dibutuhkan lahan khusus untuk memudahkan perawatan dan pengolahan hasil panen.
Media yang baik untuk pertumbuhan tanaman pepaya jepang adalah yang memiliki suplay air cukup dan sinar matahari penuh, bisa juga di kebun, pot ataupun polibag.
Kami menjual bibit tanaman pepaya jepang untuk dikembang biakkan di daerah Anda atau sebagai bahan makanan sayuran untuk mencukupi kebutuhan keluarga dan dijadikan sarana bisnis budidaya sayuran daun pepaya jepang.
Kelebihan tanaman ini adalah, mudah tumbuh, mudah dibudidayakan, tidak butuh perawatan khusus, tidak berbuah, tidak tinggi sehingga menyulitkan ketika panen, berdaun lebat, banyak tunas, dan bisa dibudidayakan disemua tempat baik dataran tinggi maupun rendah, sekaligus bisa dijadikan pagar hidup di kebun Anda.

Nama produk: bibit pepaya jepang.
Syarat tumbuh: full sun, pengairan cukup, dan banyak hara.
Masa panen: tidak terbatas.
Penyakit: ulat pemakan daun.
Harga: Rp. 2.000 perbatang.

Silahkan hubungi kami untuk info selengkapnya. 

4 comments:

  1. Bagaimana cara agar meningkatkan kualitas tanaman ? Apa boleh diberi pupuk?

    ReplyDelete
    Replies
    1. ya, sebagaimana jenis tanaman yang lain,
      untuk mendukung pertumbuhan dibutuhkan pupuk tambahan sebagai bahan makanan utama bagi tanaman

      Delete


Ada banyak hal yang ingin kami sampaikan, akan tetapi kami tidak mengetahui kebutuhan Anda.
Silahkan berikan komentar di sini barangkali kami bisa memberi solusi.
Terimakasih